Saturday, 21 July 2012

The Other Side Of July



Marhaban Ya Ramadhan
Sebelumnya saya mau minta maaf jika ada salah-salah kata pada blog atau hal lain yang kurang berkenan
Oke guys, Happy Fasting, Juli udah dipertengahan dan bulan Ramadhan (Bulan ke-9 dari bulan-bulan di kalender Hijriah) sudah datang, selamat menjalankan ibadah puasa 1433 H
Sebelumnya kenapa ada foto dari Dakota Fanning dan Cameron Bright (Jane and Alec in Twilight), mereka adalah salah satu Twin Brother-Sister favorit saya, ya entah kenapa saya jadi suka dengan saudara kembar, something’s cool! Seperti juga Spencer dan Peyton List :D
Oke-oke
Puasa adalah salah satu rukun Islam yakni menurut bahasa adalah menahan. Jadi, sebenarnya yang paling dominan adalah menahan lapar, haus, dan amarah selama 1 bulan Ramadhan dan hukumnya wajib jadi kalau ditinggalkan berdosa
Puasa dilakukan saat imsak dengan niat hingga adzan maghrib berkumandang, biasanya saat malam setelah ba’da i’sya dilaksanakan shalat taraweh yang biasanya dikerjakan 8 atau 23 dengan witir, shalat ini ada di bulan Ramadhan, dan setelah itu banyak juga pengajian dengan tadarus bersama yaitu membaca Al-Quran dengan saksama, selain hal itu banyak juga lomba yang diadakan masjid atau mushola terdekat
Nah, dominasi di Indonesia agamanya adalah Islam dan Alhamdulillah agama lainnya, acara di televisi, dan lainnya menghargai rukun ini
Fasting Rules from Google
Sahur adalah malam dimana saat orang-orang makan dan minum setelah itu berniat sebelum imsak yaitu saat sebelum shalat subuh dimana dianjurkan sahur mendekati imsak dan berbuka adalah saat adzan maghrib berkumandang dan banyak jajanan kuliner seperti kolak, es kelapa, gorengan, cincaw, kolang-kaling, biji salak, kurma, dan lainnya bahkan mungkin banyak juga yang ngiler dengan iklan di televisi karena kebanyakan malah iklan jajanan enak ada saat bulan Ramadhan haha
Perhitungan awal puasa yaitu menurut sidang Isbat dengan memperhatikan titik bulan dengan bumi tapi beberapa umat ada yang menjalankan keyakinannya masing-masing, shalat subuh yakni saat fajar sedangkan imsak biasanya adalah 10 menit sebelumnya, dan shalat maghrib yakni saat petang dan mega merah langit datang
Setelah sebulan menjalankan puasa maka datang hari Idul Fitri atau hari kemenangan pada 1 Syawal dan disini dilarang berpuasa juga biasanya banyak umat yang ke rumah saudaranya untuk bersilahturahmi dan di Indonesia disebut Lebaran atau Mudik, disini biasanya semua orang diberi 2 minggu untuk libur dan juga THR atau Tunjangan Hari Raya tapi iklan sekarang sudah banyak yang sampai Idul Fitri dan iklan itu ada sebelum Ramadhan datang
Hal yang membatalkan puasa adalah makan, minum, memasukkan sesuatu ke lubang badan, buang angin dalam air, muntah, bersetubuh, mengeluarkan mani yang semuanya dilakukan dengan sengaja, melahirkan, menstruasi, dan lainnya. Puasa yang tak terjalankan akan ada bayarannya.
Tapi tidak hanya itu, hal yang membatalkan pahala puasa juga banyak seperti membicarakan orang lain, mengadu domba, marah, menangis, memfitnah, dan lainnya
Puasa merupakan saat mencari pahala sebanyak-banyaknya karena tidak hanya dengan menjauhi larangan tapi juga sebenarnya saat puasa ini sebaiknya dilakukan saat tidak hanya bulan Ramadhan karena banyak sekali manfaatnya
Me, The Blue Shirt One
Istimewa puasa salah satunya adalah adanya malam lailatul qadar yaitu malam yang lebih baik dari seribu bulan dimana katanya malam ini datang saat malam tanggal ganjil pada minggu terakhir Ramadhan
Akhir Juni mungkin adalah saat terakhir untuk sering bertemu teman SMP, ini salah satu foto saat di rumah Gusto, di Palem
Juli… Sekarang internetan kalau malam sinyalnya suka labil, mungkin juga disebabkan liburan musim panas dari Juni kemarin, tapi sekarang saya sudah masuk SMA Alhamdulillah
3 hari MOS (Masa Orientasi Sekolah) dan 1 hari pra-mos, disini memang tidak seperti mos SMP yang sangat wew, mos sekarang atau MBSPD (Masa Bimbingan Siswa Peserta Didik) saya dan teman-teman angkatan baru hanya diberitahu hal yang penting dan disiplin juga kebaikan karena mungkin kita sudah dewasa sudah harus tahu yang mana yang baik dan buruk oke oke haha
Relax guys…
Semoga dengan memasuki SMA saya bisa jadi lebih baik lagi, amin…
Nah, tentang film, siapa yang sudah menonton film Ice Age 4 dengan pencapaian $46.6 M dan The Amazing Spiderman dengan pecapaian $34.6 M?
Atau mendengar lagu Wide Awake Katy Perry juga lainnya?
Kita bahas yok…


Film Savages mendapat $9.39 M dan Brave mendapat $11.2 M diikuti Ted $22.4 M. Cerita Ted adalah tentang boneka Teddy yang dapat hidup tapi bagaimana ketika dewasa dan boneka Ted ini tetap seperti boneka tapi menjengkelkan? Haha
 

The Amazing Spiderman mendapati Andrew Garfield sebagai pengganti Toby dengan nama baru filmnya ini dan Peter Parker yang awalnya diceritakan kembali tentang bagaimana dia mendapatkan kekuatan barunya lalu melawan musuhnya Lizard, pasangan dari Garfield di film ini adalah Emma Stone yang memerankan MJ, bagaimana pendapat kalian tentang film ini atau tentang Peter? Lebih bagus mana? Tapi mereka memang sama-sama top

 

Nah yang baru datang ini Ice Age 4 tentang awalnya si tupai lampau memecahkan benua dengan buah kenarinya haha, lalu Manny dan trionya berpisah dengan keluarganya dan mengarungi lautan dengan bongkahan es lalu di perjalanan mereka bertemu dengan bajak laut dan yang lainnya.
The Dark Night Rises mendapati berita terbaru bahwa 14 orang disana menjadi korban tembakan di lokasi shooting dan pelakunya adalah si Joker (James Holmes) dan ternyata 3 WNI menjadi korban di Colorado
 

Cerita tentang Step Up berlanjut dengan Step Up Revolution yang semakin wew ya dan salah satu lagunya adalah Chris Brown ft Pitbull – International Love

   

Comic-Con dimulai lagi di San Diego, gimana kemarin tentang Coldplay, Breaking Dawn Part 2, dan lainnya? http://www.facebook.com/media/set/?set=a.10150995529440674.412707.8526405673&type=1
 


David Cook datang ke Indonesia tanggal 17 Juli 2012 di Tennis Indoor Senayan dan Regina, yang menjadi pemenang Indonesian Idol 2012 yang telah tak kenal lelah 6 kali melewati audisinya mendapat kesempatan bernyanyi dengan pelantun lagu Always Be My Baby ini lalu ada Lawson – When She Was Mine, band Pop-Rock asal Inggris ini memulai karir pada Mei dan sekarang mereka sudah mulai membuat peringkat ke-4 di UK
Baik dari Katy Perry dengan single Wide Awakenya memang selalu mendapatkan apresiasi yang besar begitu juga dengan si fresh newcomer Conor Maynard dengan single keduanya yang nge-hits sekarang yaitu Vegas Girl
 





From Creativedisc

Jangan lupa beli album terbaru Overexposed dari Maroon 5 dengan
From Creativedisc
berbagai single seperti Payphone, One More Night, dan lainnya juga dengan The Wanted yang sekarang sudah Special Edition baik single mereka Chasing The Sun dan pastinya Glad You Came, selanjutnya album Usher yang sudah menjadi jawara di Billboard 200 #1 Album dengan single Screamnya dan lainnya, begitupula dengan John Mayer dan Chris Brown dengan album baru mereka. Album Born and Raised dengan single Shadow Days dari Mr Mayer dan single Turn Up The Music dari Mr Brown
Justice Crew, sang pengiring One Direction datang ke Jakarta, mereka tampil loh di Indonesia Kids Choice Awards 2012 siapa yang nonton? Mereka mendapat showcase di Dufan, Ancol


From Creativedisc

From Creativedisc
Living Thing dari Linkin Park memberikan sensasi lagi dengan single Lost In The Echonya, lalu ada single dari Boys Like Girls dengan Be Your Everythingnya guys


 

Single dari saya ada Ryan Cabrera - True follow twitternya @RyanCabrera
Indonesia sekarang sudah menjalankan pilkada di Jakarta untuk Gubernurnya, siapa yang akan bisa berjasa memperbaiki Jakarta menjadi lebih baik? Kita lihat…
See you guys

No comments:

Post a Comment